Kamis, 31 Desember 2020

WALI DIATAS WALI (CERPEN)


 WALI DIATAS WALI

Oleh: Mursyid Hasan


“Piringan Matahari Hampir Lenyap Di Tepi Langit

Berganti Malam Yang Dingin Merasuk Kulit

Kau Bagaikan Senja

Yang Datang Sekejap Lalu pergi”

Cerita menarik seputar kewalian KH Yahya Sabrowi  ini kami dapatkan sumber datanya dari salah satu alumni sepuh yang sekarang tinggal di Kecamatan Wajak desa Sumber putih, beliau bernama H Kholid, mungkin nama beliau kedengaran asing di telinga kita, namun tidak diluar sana.

Saat acara Turun daerah “Turda Isadarma” kami berkempatan ngobrol sejenak dengan Aba Kholid sebutan kami, beliau termasuk orang yang ramah dan bersahaja, di sela-sela obrolan kami beliau sempet menceritakan saat mondok dulu di Raudaltul Ulum 1.

KH Yahya Sabrowi terkenal dimata masyarakat dan santrinya sebagai sosok yang istiqhomah nan karistamik dalam bidang keilmuan dan ibadah, salah satu yang paling di ingat adalah selalu istiqomah untuk menjadi imam bagi santri-santri beliau.

Suatu saat Ketika KH Yahya Sabrowi jatuh sakit Songkan dalam bahasa madura, yang tidak memungkinkan beliau menjadi imam di musholla putra, Aba Kholid selaku abdi dalem Kyai Yahya beliau di panggil oleh Nyai Mamnumah Bukhori perihal sakit yang di derita oleh Kyai Yahya.

Nyai Mamnunah memerintahkan Aba Kholid untuk sowan dan minta barokah doa  kepada ulama karismatik bernama Kh hamid pasuruan, suapaya kyai yahya bisa menjadi imam bagi santri-santrinya lagi.

Dengan ketawadluan dan penuh kehati-hatian beliau berangkat menuju kota pasuruan dengan membawa titah dari Nyai sepuh.

Sesampainya di kediaman ulama yang terkenal dengan kewalian ini sudah banyak orang yang ingin sowan kepada beliau, saat itu beliau sedang bermunajat kepada Allah di musholla yang beliau bangun.

Saat ulama karismatik ini keluar dari musholla beliau langsung berkata kepada Aba kholid yang sejak tadi menunggu beliau

“Ojok jalok dungo nang aku cah, aku iki guduk dukun”, dawuh Kyai Hamid singkat. Kata-kata ini mengagetkan aba kholid, pasalnya beliau sepatah katapun belum  menyampaikan maksud kedatangannya ke kota pasuruan.

Keringat mulai berkucur deras detak jantung mulai tidak stabil

Aku tergetar

terkapar

ketika Ia memandangku

kekasih….

pada wajah Guruku

“Ngapunten Kyai, maksud kadatangan saya kemari karena dapat titah dari Nyai mamnunah Bukhori untuk minta barakah doanya, karena saat ini Kyai Yahya sedang sakit” Ucapan beliau terbata-bata karena kyai hamid terus memandangi wajah beliau beliau.

Belum sempet beliau meneruskan dawuhnya, kyai hamid sepontan dawuh.

“Wes mole ae awakmu cah, kyai yahya kui wali, iso dungo dewe”, Bahasa jawa sambil menepuk pundak beliau lalu berlalu meninggalkan aba kholid serang diri

Pulang saja cah, kyai yahya itu wali, bisa doa sendiri

Dengan perasaan bersalah karena tidak mendapatkan apa yang di minta oleh Nyai Mamnunah, aba kholid memutuskan pulang dengan wajah lesu dan sedih. Dalam hatinya bergumam

“Opo seng kate tak sampekno nang Nyai sepuh”, Apa yang harusnya saya sampaikan kepada nyai sepuh.

hatinya terus di hinggapi rasah bersalah karena pulang tanpa membawa kabar gembira.

Terbiasa diam seribu bahasa saat aku merasa bersalah
Ingin memulai bersua namun nyali tak seberapa
Mencoba berteriak kepada semesta untuk melepas sesak di dada
Lega memang, tapi tetap saja tak mengumpulkan daya untuk berkata

Sesampainya di Gerbang pesantren betapa terkejutnya Aba Kholid melihat santri berjamaah di imam oleh Kyai Yahya Sabrowi, padahal keberangkatan beliau ke kota pesantren Sosok karismatik itu masih terbujur lemas di atas tempat tidur.

Beliau masih di buat takjub dengan kejadian yang baru saja beliau alami.

Ntah harus dari mana ku memulai cerita ini

Dan kepada siapa cerita ini ku mulai
Kabut sunyi perlahan mulai merayap

Ingin rasanya ku bertemu denganmu
Tapi, menyapamu saja aku tak mampu
Lalu, apa dayaku?
Bahkan anginpun membisu

Mungkin bagiku cukup Tuhan yang tahu
Tentang apa dan bagaimana perasaanku
Karena bahagiaku, masih bisa menyelipkan namamu dalam setiap doa

Agar aku selalu mendapatkan ridlo dan barakahmu.

 

اَللَّهُمَّ اغْفِرْ لِمَشَايِخِنَا وَلِمَنْ عَلَّمَنَا وَارْحَمْهُمْ، وَأَكْرِمْهُمْ بِرِضْوَانِكَ الْعَظِيْمِ، فِي مَقْعَد الصِّدْقِ عِنْدَكَ يَا أَرْحَمَ الرَّاحِمِيْنَ

PERIHAL WAFATNYA KIAI MUJTABA BUKHORI (sosok)


 

PERIHAL WAFATNYA KIAI MUJTABA BUKHORI

Oleh: Gus Madarik Yahya 


Almarhum KH Mudjtaba Bukhori wafat pada 16 Desember 2020, jam 23:10 WIB di RS Panti Nirmala Malang. Kabar itu diinformasikan oleh putranya sendiri. Gus Hasbullah Huda melalui aplikasi WhatsaAp.

Rawat inap beliau bukan kali pertama, putra bungsu kiai Bukhori Ismail itu telah menjalani perawatan intensif di rumah sakit yang sama sejak bulan puasa 1441 H yang lalu.

Sebetulnya tentang ajal yang akan menjemput beliau sudah dirasakan oleh anggota keluarga. Hal ini terbaca dari tulisan WhatsaAp Gus Has, panggilan akrab Gus Hasbullah Huda itu.

Saat ditanya bagaimana Yai Mudjtaba ketika dirawat di rumah sakit? Wakil Rektor II IAI Al-Qolam Gondanglegi itu menjawab: "Semoga saja ada harapan sembuh. Tetapi kami pasrah mengenai keadaan kai."

Rasa tawakal pihak keluarga semakin kuat tatkala Yai Mudjtaba memerintahkan langsung Nyai Surohah untuk melakukan beberapa hal:

 

1. Agar menyediakan kain kafan.

2. Agar mencuci kain kafan itu dengan air zamzam.

3. Agar membuat nisan yang telah diukir atas nama beliau.

4. Agar segera membeli sapi.

 

Bahkan, lanjut istri kiai Mudjtaba, beliau berkenan menyaksikan saat kain penutup mayat itu dicuci.

Menurut Nyai Surohah, semua permintaan beliau diupayakan untuk dituruti. Cuma satu permintaan yang belum kesampaian, yaitu kiai Mudjtaba ingin sekali bertandang ke Nyai Sepuh. Menurut Ibu Nyai Pengasuh PP Al-Bukhori itu, demikian ini dilakukan semata-mata karena mempertimbangkan faktor kesehatan.

Untungnya, Nyai Mamnunah Yahya sempat menjenguk adiknya itu tatkala pulang dari rumah sakit sebelum jatuh sakit yang terakhir.

Sepulang rawat inap sebelum ke rumah sakit yang terakhir ini, kepada putri-putri kiai Qosim Bukhori saat menjenguk, Ketua YPRU Ganjaran Gondanglegi Malang itu menanyakan kiai Qosim, "demmah gemblung juyah mik tak nik ngonik ih sengkok [kemana gemblung itu kok gak jemput aku]." Entah ujaran beliau ini hanya berkelakar atau apa, tetapi yang jelas kedua kakak beradik itu memang sangat akrab. Sehingga dengan mudah kami menebak sebenarnya beliau sudah merasa bahwa tutup usianya telah dekat.

Cerita mengenai ketajaman firasat orang-orang sholeh merupakan hikayat yang lumrah di dengar, termasuk Yai Mudjtaba Bukhori. Lebih-lebih status beliau sebagai seorang Mursyid Thariqah Naqsyabandiyah yang diyakini khalayak umum. Khususnya para ikhwan-akhawat yang memiliki pandangan ke depan melebihi masyarakat umumnya.

Gus Abdul Latif pernah berkisah bahwa suatu saat ia mengikuti tawajjuh dzikir yang dipimpin kiai Mudjtaba Bukhori. Di tengah-tengah ritual berlangsung, putra kiai Zainulloh Bukhori itu bergumam dalam hati, "masak, bacaan seorang Mursyid salah-salah." Pasalnya, Gus Abdul Latif mendengar bacaan Yai Mudjtaba agak kurang tepat dilihat dari kaidah nahwu-shorof.

Langsung saja Yai Mudjtaba menghampiri keponakan itu sembari berkata: "Engkok keng su kesusu cong..! [Aku hanya tergesa-gesa nak...!]," seraya menghardik dengan tasbihnya.

Padahal ungkapan Gus Abdul Latif hanya terlintas dalam alam pikirannya saja.

PELANGGARAN BERDALIH PENGABDIAN (editorial)

 PELANGGARAN BERDALIH PENGABDIAN

Oleh : Muhammad anas 

Dalam dunia pesantren sudah tak pelak lagi dengan berbagai macam kegiatannya yang menumpuk. Hingga  terkesan padat dengan hiruk-pikuk santri yang berlalu-lalang melaksanakan kewajibannya. Tak heran, jika kebanyakan santri yang baru masuk pesantren mengeluh nggak krasan tiap kali dikunjungi oleh orang tuanya. Terkadang hingga tak terasa kucuran deras tangis telah mengalir membanjiri pipinya yang membuatnya semakin terlihat lencu dan lesu, bak orang melas yang butuh untuk dikasihani. Tak cukup disitu saja, terkadang juga dibubuhi dengan rengean manja yang membuat kemelasannya semakin nampak. Tapi hal itu memang sudah menjadi sebuah tradisi lama yang sudah tidak asing lagi bagi para santri senior. Karena mereka-santri baru- masih belum terbiasa dengan dunia barunya, sehingga perlu adaptasi terlebih dahulu.

 Tentunya dengan kegiatan yang begitu banyak. Tak cukup satu dua orang untuk mengurus dan mengawal semua kegiatan agar berjalan sesuai dengan aturannya. Butuh beberapa orang untuk mengawal jalannya kegiatan pesantren. Dalam hal ini pengasuhpun mengangkat beberapa santri senior untuk ikut andil dalam membantu berjalannya kegiatan, engan menempatkan mereka yang telah dipilih oleh kyai dalam beberapa bidang kepengurusan. Sebenarnya tak cukup sampai situ saja, kerjasama yang solidpun juga dibutuhkan, baik antara pengurus dengan pengurus maupun pengurus dengan santri biasa (santri yang belum diberi mandat sebagai pengurus). Jika semuanya sudah berjalan beriringan dan terikat dengan erat, menjadi sebuah satu kesatuan yang kuat, maka sudah pasti akan terlihat apik dan indah. Hasil yang diharapkan pun tak akan mengecewakan.

Dengan gelagat pesantren yang padat akan kegiatan ini, tentunya tak akan lepas juga dari siasat beberapa santri yang sengaja memanfaatkan moment tersebut untuk melakukan pelanggaran. Mulai dari yang ringan hingga yang berat. Penguruspun harus memutar otak selain juga harus menjalankan tugas-tugas lainnya yang semakin menumpuk dan tak kalah berat-untuk mengatasi masalah-masalah yang ditimbulkan oleh santri-santri mbeling bahasa jawa ini. Keluh-mengeluhpun juga tak terhindarkan pula terjadi antara pengurus, meskipun tak dibarengi dengan rengean atau istilah yang dikenal dengan tangisan. Bak anak yang baru mondok, meskipun sebenarnya mereka santri senior. Hanya saja keluh-kesah pengurus ini bukan dikarenakan nggak krasan, tapi karena letih mendengar pelanggaran yang tak kunjung usai, selain juga dikarenakan faktor usia, yang sebagian dari mereka ini memang sudah waktunya untuk ”pindah kamar”, kira-kira begitulah istilahnya, hehe. Ya, ini terlihat ketika mereka berbincang santai membicarakan tentang kegiatan pesantren dan santri. Yang biasanya disela-sela itu disisipkan guyona-guyonan yang menggelakkan dan membuat perut kembung. Tak luput, kadang gojlok-menggojlok pun tak terelakkan pula. tapi semua itu hanya sekedar untuk menghibur dan me-refresh diri.

Dipesantren pada umumnya, tak hanya mengangkat sebagaian santrinya untuk membantu kyai dalam mengurus pesantrennya, tetapi juga mengangkat sebagian santri sebagai abdi ndalem-nya. Yang bertugas setiap hari untuk membantu pekerjaan rumah tangga keluarga ndalem. Tentunya ini merupakan sebuah moment yang baik dan membahagiakan karena bisa lebih dekat dengan keluarga ndalem sekaligus bisa membantu pekerjaan rumah tangga kyai. Selain juga dikarenakan yang menjadi abdi ndalem ini hanyalah santri beruntung yang langsung dipilih oleh kyai.

Lepas dari itu semua, sebenarnya menjadi abdi ndalem itu juga ada amanah besar yang harus mereka emban karena sudah dipercaya oleh kyai untuk membantu di ndalem-nya. yang tak jarang terkadang sebagian mereka melupakan hal itu. Sehingga terjadi beberapa pelanggaran yang dilakukan oleh mereka. Entah itu berupa pelanggaran langsung, semisal tidak masuk kegiatan dengan dalih lelah, capek karena selesai bantu-bantu di ndalem, ataupun pelanggaran yang tak langsung, semisal membawa gadget atau kendaraan bukan pada saatnya dengan dalih dibutuhkan oleh ndalem, supaya mempermudah pekerjaan di ndalem, dan berbagai alasan yang sejatinya hanya untuk pembelaan atas perbuatannya dan kesenangan diri belaka. Padahal tak pernah ada perintah untuk membawa ataupun menggunakan itu semua. Karena semua ada masanya.

Hal ini pun menjadi masalah yang alot untuk diselesaikan, karena sebagian mereka membawa-bawa nama kyai sebagai alasan. Sehingga tak sedikit dari pengurus kadang lepas tangan untuk menyelesaikannya. Tak hanya itu, terkadang sebagian mereka dengan sengaja tak aktif bahkan tak pernah masuk sama sekali dalam kegiatan pesantren dengan dalih yang sama. Padahal kyai tak pernah menyuruh mereka untuk membantu 24 jam penuh. Bahkan kyai terkadang menyuruh mereka untuk menyelesaikan kegiatan dipesantren terlebih dahulu baru kemudian membantu di ndalem.  

Bagi santri-santri yang malas dan tak suka dengan kegiatan dan tata tertib pesantren, ini akan menjadi kesempatan emas untuk tidak mengikuti kegiatan pesantren dan melanggar peraturan dengan cara berlomba-lomba untuk menjadi abdi ndalem. Sehingga ketika nanti kedapatan melakukan pelanggaran, mereka akan menggunakan pengabdian sebagai dalih untuk membela diri. Tanpa mereka sadari bahwa sebenarnya pengabdian bukan alasan untuk bisa meninggalkan kewajiban. Yang wajib tetap lah wajib. Pengabdian tak bisa menghapuskan kewajiban. Pengabdian bukanlah legalitas untuk bertindak semaunya dipesantren. Mau tidak mau itu harus disadari oleh segenap santri. Ngabdi ya ngabdi, peraturan ya harus tetap ditaati.

“Lebih baik tidak jadi abdi ndalem kyai, jika dihati santri terbesit niat memanfaatkan posisi untuk melanggar tata tertib pesantren.”

Begitulah kira-kira twetan Gus Abdurrohim said dalam postingan facebooknya.

NAMANYA FAHAM (sosok)


    

  NAMANYA FAHAM

Oleh: Muhammad farhan

Namanya faham, Mungkin, itulah makna yang digantungkan di lauhul Mahfudz sana oleh kedua orang tuanya.

Sosok yang baru mondok beberapa hari ini, sebetulnya sosok yang sudah tinggal lama di bawah birunya langit desa santri. Walaupun masih berada dikelas tiga III MI (madrasah ibtidaiah) tapi lihatlah! Niatnya untuk mondok tak dapat ditumbangkan oleh angin yang menerjang. Bahkan bujukan orang tuanyapun untuk mondok ketika hendak kelas enam (VI MI) tak dapat mempengaruhi niatnya yang tertancap mantap dalam hati.

Namanya Fahmi. Untuk maknanya? Untuk sementara ini, anggap saja, makna dari nama yang disematkan oleh kedua orang tuanya adalah faham.

Setidaknya, harapan itulah yang oleh kedua orang tuanya terus ditumpuk dalam lubuk. Bukan hanya sebatas memahami suatu kata demi kata dalam buku bacaan, tapi tentu lebih dari itu. Dapat juga memahami gores demi gores yang dicipta oleh si-esa. Dengan harapan itulah, kedua orang tua nya menamainya dengan fahmi.

Bukankah memang sangat penting hukumnya bila kita harus bisa memahami suatu perkara? Bukankah apa yang ada di dunia sebetulnya hanya berdasarkan pada pemahaman belaka? Tidak dengan lainnya. Bukankah memang seperti itu adanya.

Tapi jangan sampai dilupa bahwa untuk memahami suatu hal yang dianggap penting, akan dihadapkan dengan kondisi yang genting. Bukankah suatu hal yang mewah harus juga dihadapi dengan susah payah?

Berlian misalnya. Berlian yang berada di dasar samudra atau yang sudah ada di muka dunia, esensinya sama, susah untuk mendapatkannya. Untuk dapat memiliki berlian yang masih berada dasar samudra, tentu dibutuhkan keberanian. Untuk berlian yang ada di muka dunia, tentu dibutuhkan banyak pengeluaran.

Sudah jelas bukan bahwa esensi dari padanya sama, walau di dua tempat yang berbeda. Bila berlian itu masih berada di dasar samudra, maka tentu harus berani untuk berhadapan dengan ikan buntal yang ganas, ikan pari yang menyengat,bahkan ikan hiu yang mematikan. Bukan hanya keberanian, harga dari nyawa yang konon tak terhingga, kini juga harus dipertaruhkan, bila kegiatan menyelam sudah dilakukan.

Bila berlian itu sudah berada di muka, bila anda ingin memilikinya, kumpulan koin yang berasal dari tetesan keringat yang terkumpul bertahun-tahun lamanya, akan hilang dalam sekejap mata. Bayangkan saja, untuk Anda yang ingin memiliki 1 karat berlian dengan kualitas yang buruk, uang yang harus anda keluarkan minimal dikisaran harga 7.500.000. Namun bila yang ingin anda miliki adalah 1 karat berlian dengan kualitas terbaik, maka uang yang harus anda keluarkan minimal dikisaran harga 438.656.000. fantastis bukan? Itu artinya, bila anda ingin mempunyai berat minimum dari sebuah berlian, Anda setidaknya terhadap uang 7.500.000 harus mengeluarkan.

Pemahaman juga demikian. Baik yang masih berada di dasar samudra atau yang sudah berada di muka, harga dari kata paham, hingga kini, untuk dimiliki, masih terlampau tinggi.

Layaknya berlian yang harganya tak dapat dijual di toko-toko pinggir jalan, kata pemahaman pun juga demikian. Untuk dapat memiliki kata paham dengan kualitas yang buruk saja, sekaligus kuantitas yang minimum, anda harus merogoh lebih dalam kerja keras yang ada dalam diri anda, bila ia masih berada di dasar samudra. Namun bila ia sudah berada di muka, maka yang harus anda keluarkan adalah sejumlahrupiah.Bahkan sepupu dari utusan agung muhammad, ali bin abitholib, pernah berkata bahwa harga dari satu huruf bisa mencapai dikisaran 4.600.000.

Dari kesulitan demi kesulitan tadi itulah, maka patut kiranya orang yang memiliki kata paham akan berbangga hati sekaligus berbangga diri. Walaupun, untuk yang kedua, dalam tatanan agama, masih haram hukumnya. Karena memang tak semua orang dapat menyelam di samudra lepas atau terhadap teringat selalu memeras.

Dari panjang lebarnya keterangan, setidaknya ada 1 benang merah yang dapat kita tarik dari rangkai demi rangkai benang hitam yang sudah dijelaskan. Bahwa, bila sudah seperti itu adanya, maka makna dari kata Fahmi, yang digantungkan dilauh mahfudz, saat ini bukanlah bermakna pemahaman, melainkan sudah bermetamorfosis menjadi berlian.

Menakjubkan bukan?

 

 

 

 

 

Belajar Menikmati Hidup dari Pesantren

foto ini diambil saat acara maulid di aula lantai II 

Bahanya Tradisi Buruk bagi Pesantren

Oleh: Shofi Mustajibullah

Didalam peradaban pesantren. Kental sekali istilah riyadhoh yang disebut tirakat. Semua pesantren selalu dan pasti memahami akan hal itu. Bahkan ada beberapa pesantren yang memang disitu dikhususkan untuk konsisten dalam menjalani beberapa riyadhoh atau tirakat tertentu. Banyak sekali jenis dari tirakat dan tidak pasti seperti apa itu tirakat. Yang jelas, sesuatu apapun jika itu di niati tirakat disertai dengan niatan yang lillahi taala, sudah bisa di katakan sebuah tirakat.

Namun, apakah tirakat sebuah penyiksaan? Mungkin ada beberapa orang berpendapat seperti itu. Menganggap pesantren sebagai “penjara suci" dan perumpamaan lainnya. Lalu, apakah pesantren sebuah tempat penyiksaan?

Jawabannya jelas bukan. Hidup bukan melulu tentang bersenang-senang, selalu ingin memuaskan hasrat tubuh, mengejar kesenangan dengan anggapan merupakan kebaikan tertinggi. Bukan seperti itu kebaikan tertinggi. Dalam menanggapi hal ini, filsuf asal Yunani Plato memaparkan beberapa poin: (1) Kesenangan bukanlah kebaikan tertinggi bagi manusia. (2) Apabila Anda memburu kenikmatan sebagai kebaikan tertinggi, sebagai akhir moral Anda, itu akan menghancurkan Anda.

Lanjutnya, kebaikan tertinggi bagi apa pun, manusia atau bukan manusia, ialah untuk memenuhi kodratnya sendiri. Seperti apa kodratnya manusia? kodrat manusia adalah Ibadah kepada Allah. Di sisi lain, menurut Imam Ghozali di dalam kitabnya Minhajul Abidin ada empat perkara yang menghambat seseorang bertaubat, salah satunya ialah nafsu. Cara untuk mengendalikan nafsu agar seseorang bisa mencapai Aqabah Taubat adalah dengan riyadhoh/tirakat.

Di pesantren, semua santri di gembleng untuk mau berriyadho/tirakat. La budda. Supaya mereka bisa mencapai kodratnya sebagai manusia sekaligus mencapai kebaikan tertinggi dan bisa menikmati kehidupan.

Roman ragawi, Seperti raga itu sendiri, adalah pinjaman, jangan tetapkan hatimu terarah pada mereka, karena mereka hilang hanya dalam satu jam. Carilah roman ruh itu yang bertempat di atas langit. (Maulana Jalaluddin Ar-Rumi)

Wallahu a’alamu bisshoab

Refrensi :

Lavine, T.Z. 2020, From Socrates to Sartre, Immortal Publishing dan Octopus, Yogyakarta.

Rumi, Jalaluddin. 2019, Semesta Matsnawi , Forum, Yogyakarta

Bahanya Tradisi Buruk bagi Pesantren

foto ini diambil saat menurunkan kayu dari salah satu keluarga ndalem


Bahanya Tradisi Buruk bagi Pesantren

Oleh: Shofi Mustajibullah

             Apa itu tradisi? Menurut Supardan (2011), tradisi adalah suatu pola perilaku atau kepercayaan yang telah menjadi bagian dari suatu budaya yang telah lama dikenal sehingga menjadi adat istiadat dan kepercayaan yang secara turun temurun. Negara Indonesia sangat lekat dengan tradisi yang turun temurun dari para leluhur. Khusunya lembaga Pendidikan murni dari Indonesia, Pondok Pesantren

Lalu apa fungsinya? Menurut Sztompka (2007) salah satu fungsi dari tradisi adalah menyediakan fragmen warisan historis yang di pandang bermanfaat serta Menyediakan simbol identitas kolektif yang meyakinkan, memperkuat loyalitas primordial terhadap bangsa, komunitas dan kelompok.

Apakah tradisi selalu baik? Tidak pasti. Tergantung perilaku apa yang menjadi sebuah kebiasaan. Kata kunci dari tradisi adalah turun temurun, bukan selalu tentang kemanfaatan.

“Perilaku seseorang bergantung pada kebiasaanya”. Ungkapan tersebut sangatlah nyata. Nah, apabila tradisi dari suatu golongan ataupun komunitas adalah kebiasan buruk jika dilihat dari obyektif, maka hasil dari tradisi tersebut adalah perilaku yang buruk pula.

Bagi pesantren, hal ini merupakan masalah krusial. Teori yang di ungkapakan oleh John Lock mengenai terbentuknya manusia tidaklah begitu benar apabila di dekatkan pada Pondok Pesantren. Jika untuk khalayak umum 50:50 antara lingkungan dengan seseorang itu sendiri, namun untuk pesantren perbandingannya adalah 75:25 antara lingkungan dengan diri seseorang itu sendiri.

Mengapa begitu? Sebab para santri selalu di benturkan oleh banyak orang dan belum sempat untuk mensurvive dirinya sendiri. Yang dilihat hari-harinya adalah lingkungannya, bukan dirinya. Naasnya, semisal ada sebuah pesantren yang memiliki tradisi kurang baik, tidak satu dua yang terkena dampaknya, bisa jadi keseleruhan warga pesantren.

Maka dari itu, layaknya pemerintahan sebuah negara, pihak yang berkenan harus segera menghapus tradisi-tradisi yang berpotensi menciptakan perilaku yang kurang baik. Mereka adalah agent that changes a culture. Kalau bukan mereka, siapa lagi?

Burung yang tak pernah mabuk air yang jernih. Tetap menjaga sayap dan bulu-bulunya dalam air asin. (Maulana Jalaluddin Ar-Rumi) Wallahu a’alamu bisshoab.

Selasa, 15 Desember 2020

DIBALIK PARASNYA YANG TAMPAN. DIA JUGA BAGIAN DARI PERAMAL YANG HANDAL

 


DIBALIK PARASNYA YANG TAMPAN. 

DIA JUGA BAGIAN DARI PERAMAL YANG HANDAL

Oleh: Mukhlis Akmal Hanafi

 Tempat asalnya adalah bumi khatulistiwa. Tempat dimana matahari pas di ujung kepala, dan tempat terjadinya perang antar suku yang berbeda ”dayak vs madura. Dibawah matahari dan pas ditengah perut bumi. Pontianak selalu di kenal dengan panasnya bahkan jika dibandingkan dengan surabaya, itu hanya bagian abunya saja. tak heran jika anak pontianak memiliki paras yang biasa saja, tapi tidak dengan bang lie.

Ust. Shodiq atau yang lebih mashur disapa bang lie ini “Nama laqabnya lebih dikenal daripada nama aslinya” sama seperti Syaikh Abdurrahman bin Shakhr Al-Azdi yang lebih dikenal dengan nama Abu hurairah. Nama itu seakan sudah menjadi bagian dari hidupnya mendarah daging baginya. Tak heran jika santri yang baru lahirpun istilah bagi santri baru mengikuti hal yang serupa.

Sekelumit tentang kisah hidupnya. Bang lie berlayar pada tahun 2006. sebagai santri tertua saat ini. Bukan hal mudah baginya berlayar ke Malang. Ia harus menerjang gemuruhnya ombak yang gak karuan serta melawan rasa sakit saat di perjalanan. Dia beralasan. Dia mabukan. Sebuah penyakit yang katanya berasal dari perdesaan atau bahasa kasarnya disebut “kampungan.

Yah dia (bang lie) memang memiliki paras di atas rata-rata. Meski umurnya sudah terbilang tua. Tapi wajahnya tak termakan usia. Sementara manisnya dan gairah tawanya tidak habis di makan semut begitu saja. Tak heran jika kebanyakan anak putri atau bahkan perempuan di luar sana akan selalu membayangkan satu kamar dan satu bantal denganya. Serta menjalin keluarga hingga ujung nyawa akan memisahkan mereka berdua. Baginya hal yang paling mudah adalah menaklukkan hati wanita. Melihat wajahnya seakan menunjukkan berhati mulia. Dan dibalik senyumnya tersimpan gombalan magis yang bikin geleng kepala. Buktinya “cinta sak kreseek” menjadi viral di social media. Tentunya perempuan akan memasang badan dan memastikan itu semua.

Sepasang foto tersimpan di internalnya. dengan sedikit quetes yang mengisahkan tentang kisah hidupnya. Dalam pengakuanya ia bercerita. Ada beberapa foto yang memiliki kenangan yang muram. tentang perempuan yang pernah dicintai semasa dia masih duduk di bangku kuliah. Ada juga foto yang tak terpasang di Hpnya. Tepatnya saat ada perempuan maba (mahasiswa baru) yang pingsan akibat ketampanannya.

Apakah bang lie pernah ditembak? Dalam ceritanya, ia pernah merasakan tembakan pertama. Tak perlu di sebutkan namanya. Ia mengakui kesalahannya. Namun itulah resiko yang  harus ia terima. Menjadi orang tampan dan pendiam. Sama seperti cantik itu luka. Dia juga mengalami hal yang serupa “Ganteng itu luka” baginya “ganteng menyiksaku”

Meski wajahnya tampak garang saat dia menjadi keamanan. Badanya tangguh perkasa sebagaimana ketua keamanan sebelumnya. Dan tak habis-habisnya mengeluarkan mantra-mantra dari lisanya. Bang lie tetap manusia biasa. Gemuruh tangisnya pernah membasahi pipinya. Bibirnya sudah tidak ada kata-kata. seolah ia sudah kehilangan perempuan yang dicintainya. Sebab tidak direstui oleh ibunya. Info yang lain Nyai sepuh juga tidak merestuinya.

Usut punya usut. Dia juga bagian dari peramal yang handal. Tak tanggung-tanggung sebuah kata taukid penguat melekat dalam kata “Handal. Mustahil di percaya memang. Bahkan aku sendiri tidak seratus persen mempercayainya. sebab hidupnya hanya didekasikan untuk tersenyum cengingiran serta bercerita dan mendengarkan cerita dari teman lainnya. Hinga tak jarang ia terlihat bercerita sekedar meramal apa saja yang telah dilihat sebelumnya. Dan menulusuri benda-benda yang ada di depan matanya. Itu seakan-akan sudah menjadi ahlinya. Melihat hal yang tidak ada menjadi ada yang tidak bisa di lakukan oleh orang lain pada umumnya.

Metode meramal persyaratanya cukup gampang. Hanya menyebutkan nama tanpa harus memberikan asal dimana ia tinggal dan segala macam. Asal bang lie tau orangnya dan tau wajahnya. Atau jika tidak demikian. Tinggal meyetorkan foto secara diam diam.

Meramal baginya adalah suatu pekerjaan yang sulit-sulit gampang. Sebab prosesnya lama dan tak mudah baginya melakukannya. Selain lama ia juga harus menahan getar getirnya malam. Membuka mata telanjang. Mengembalikan daya fikir agar kembali bugar. Dan ia juga harus melakukan wiridan spritual. yang istiqomah di baca di sepertiga malam. hingga tak jarang ia banggun. sekedar membaca mantra yang konon ia baca mulai dari tahun 2010. tepatnya sepuluh tahun yang silam.

          
            Peramal merupakan keahlian yang khusus dan jarang di mliki oleh orang. Dan bang lie mampu memiliki itu. Mata batinya seolah melihat apa saja. Dan mata hatinya seolah rapuh oleh kisah cintanya. menarik di tunggu kisah-kisah yang tentunya di nantikan oleh para fansnya.

Foto ini diambil saat pemanggilan santri di gerbang depan Raudlatul Ulum 1 Doc: (Ketua Keamanan)


Senin, 30 November 2020

Puisi Nestapa





Nestapa

Oleh: Abdul Mannan


Mentari tenggelam bersama kuningan awan.

Seakan menari dengan asyiknya

Dan berkata sungguh nestapa

Lalu untuk siapa.?

Aku.?

Akukah yang nestapa.?

 

Iya aku nestapa

Karena makhluk tak kasat mata kembali memikatku

Ah sungguh musimku kini bermusim hujan asmara berbadai rindu

Namun rindu ke siapakah aku .?

 

Senja itu hampir tak menganga

Hilang bersamaan mentari berdada

Dan aku masih saja menunggumu tiba

Dan tetap sama

Yang kutunggu siapa.?

 

Aku mencari ragamu

Namun Ragaku tak tau ragamu

Lalu bagaimana.?

Aku coba bertanya

Serentak semuanya menjawab BUANG2 WAKTU SAJA

Ahh tak tau lah, mungkin iya.