Sabtu, 21 Oktober 2023

Menuju Haul Akbar, PPRU 1 Adakan Tahlil Bersama Masyarakat Sekitar

 

PPRU 1 News | PPRU 1 adakan tahlil bersama masyarakat sekitar dan para tokoh masyarakat pada Sabtu, 21 Oktober 2023 di Kediaman Nyai HJ. Mamnunah Bukhori.

Foto: Masyarakat sekitar turut membaca tahlil dalam rangkaian Haul Akbar

Setelah Rapat Kerja Nasional Hisaniyah (Himpunan Santri dan Alumni KH. Yahya) acara dilanjutkan dengan pembacaan tahlil bersama masyarakat sekitar dan beberapa tokoh masyarakat Desa Ganjaran.

Dalam acara tersebut, tawasul dibacakan oleh KH. Abdul Malik, pembacaan QS. Yasin dipimpin oleh KH. Ahmad, Tahlil dipimpin oleh KH. Abdur Rasyid dan doa dipimpin oleh Habib Qodir Al-Jufri

Selain masyarakat dan tokoh masyarakat, sebagian besar alumni juga turut membacakan tahlil di halaman kantor dan di pendopo baru. Sedangkan untuk masyarakat sekitar ada di pendopo lama dan para tokoh masyarakat ditempatkan di kediaman Nyai HJ. Mamnunah Yahya.

*Oleh: Muhammad Farhan (Tim Media PP. Raudlatul Ulum 1)

Previous Post
Next Post

Pondok Pesantren Raudlatul Ulum 1 adalah pesantren salaf yang didirikan oleh KH. Yahya Syabrowi, Menggenggam Ajaran Salaf, Menatap Masa Depan

0 comments: