Senin, 01 Februari 2021

Metafisika Khas Pesantren (opini)

 



Metafisika Khas Pesantren

Oleh: Gus Shofi Mustajibullah

 

Apa itu metafisika? Ringannya, hal-hal yang tidak dapat dijangkau secara logis maupun empiris oleh manusia. Metafisika merupakan cabang dari filsafat yang sudah di rancang sedemikian rupa oleh para filsuf beratus-ratus tahun lamanya.

Pesantren memiliki metafisika yang khas, apakah itu? Tidak lain adalah Barokah. Sesuatu yang tidak pernah bisa dilihat namun bisa di rasakan. Mundake kebegusan. Semakin bagus keseharian seseorang, maka ia dikatakan mendapatkan barokah.

Lalu, apa tujuan barokah? Menurut KH. Isroqunnajah barokah bertujuan untuk mewarisi tradisi para ulama’ terdahulu dengan harapan bisa meniru mereka (Tabaruk). Banyak sekali contohnya, salah satunya meminum sisa minumannya soerang kyai. Kanjeng nabi sendiri sudah menerapakan sistematika tabaruk yang di sebut Tahnik.

Di satu sisi, tabaruk dapat memperkuat tali rantai keilmuan. Ahalussunah wal Jama’ah memiliki pendirian dalam beragama, bahwasannya semua orang perlu berkonsultasi dengan kitab-kitab yang dianggap otoratif, yang di tulis oleh para ulama’ empat madzhab supaya rantai transmisi pengetahuan Agama Islam tidak terputus.

Toh, ujung dari Tabaruk adalah Kanjeng Nabi Muhammad S.A.W.

Dunia ini tampak seperti rahim. Itulah alasannya kau di beri makan darah, kembali ke sel bawah tanah rahin ini sampai penciptaanmu jangkap.

(Maulana Jalaluddin Ar-Rumi)

 

Refrensi:

Fathul Wahab.

Tradisi Pesantran, Zamakhsyari Dhofier.

Wallahu a’alamu bisshoab

Mengenal virus NIPAH serta gejala dan penularannya

 


Mengenal virus NIPAH serta gejala dan penularannya

Oleh: Zainur roziqin

Belum selesai penanggulangan covid 19, kini telah beredar diberita medsos munculnya virus Nipah. Berdasarkan data dari CNN prediksi tingkat angka kematian disebabkan virus nipah mencapai 75 persen.

Virus Nipah (NiV) adalah virus zoonoisis yang dapat menular dari hewan seperti babi dan kelelawar kepada manusia.

Berdasarkan kejadian wabah nipah di Banglades, virus nipah berasal dari inang kelelawar buah yang bertransmisinya, melalui air liur kelelawar atau hewan yang terinveksi.

Dilansir dari CNN, beberapa orang yang terinveksi umumnya mengalami gejala awal nipah dengan adanya demam, sakit kepala, muntah sakit tenggorokan dan nyeri otot. Gejala ini biasanya diikuti dengan kesadaran yang berubah, kantuk, dan tanda-tanda neurologis.

Selain itu masa inkubasi dari nipah juga semakin mengkhawatirkan khalayak umum. Menilik  ulasan yang di muat di komapas.com, masa inkubasi nipah lebih lama daripada Covid 19, yakni 4-14 hari bahkan laporan terbaru menyebutkan 45 hari.

Penularan nipah berdasarkan kejadian wabah yang pernah terjadi di negara lain berbeda-beda, Selama terjadinya wabah nipah di Banglades, penularan terjadi melalui mengkonsumsi buah yang kemungkinan telah terkontaminasi nipah melalui urine atau air liur kelelawar buah.

Di Malaysia seseorang yang terinveksi nipah desebabkan oleh interaksi langsung dengan babi yang sakit. Sehingga hal ini diperkirakan menjadi salah satu penyebab cepatnya penularan nipah terhadap manusia.

Laporan terakhir juga menyebutkan, nipah bisa menular melalui manusia ke manusia. Jelasnya orang yang telah terinveksi nipah memungkikan terjadinya penularan terhadap  tenaga medis atau keluarga pasien nipah.

Solidaritas ala Pesantren (opini)



Solidaritas ala Pesantren

Oleh: Gus Shofi Mustajibulloh

 

Membangun kepercayaan antara satu pihak dengan pihak lainnya merupakan keniscayaan yang harus di terapkan. Sebab manusia memang di titahkan sebagai makhluk sosial, bukan individual. Apalagi seseorang yang tergabung dalam organisasi tertentu benar-benar harus memiliki rasa saling mempercayai. Itulah yang di namakan ‘Solidaritas’.

Di pesantren sendiri, solidaritas merupakan kurikulum tak tertulis. Mustahil setiap santri ketika menjalani kegiatan sehari-harinya tidak tumbuh rasa solidaritas. Ada santri yang satu lemari dengan temannya, ada santri yang satu rak kitab dengan temannya, bahkan ada juga santri yang bergantian dalam memakai sepasang sandal. Dengan semua itu, rasa persaudaraan sesama santri menjadi semakin erat hingga mereka keluar dari pesantren.

Pentingkah solidaritas? Justru dengan seseorang memiliki jiwa solidaritas, ia akan menguatkan komunitasnya, organisasinya, hingga bangsanya. Dalam dirinya akan tumbuh rasa kepercayaan antar sesama. Bukanlah keraguan, sebab manusia adalah satu kesatuan organisme yang saling membutuhkan. Di sisi lain, solidaritas menumbuhkan rasa persatuan dan kesatuan yang kuat dan kokoh. Menjauh dari perpecahan yang menyebabkan musibah. Perpecahan adalah dusta, perpecahan adalah malapetaka.

Rasulullah sendiri mengajarkan pada para sahabat agar tidak terpisah (tidak bersatu) sekalipun itu hanya fisik. Dari Abi Tsa’laba RA. beliau berkata:

                                                             

كان الناس إذا نزلوا منزلا تفرقوا في الشعاب والاودية. فقال رسول الله صلى

الله عليه وسلم: ان تفرقكم في هذه الشهاب والاودية انما ذلكم من الشيطان، فلم ينزلو بعد ذلك منزلا الا انضم بعضهم الي بعض

 

“Suatu ketika para sahabat berpencar saat beristirahat di lereng pegunungan dan juga jurang. Kemudian Rasulullah bersabda: sesungguhnya berpencarnya kalian di tempat ini adalah perbuatan syaitan. Maka untuk kedepannya, kalian harus menyatu antara satu dengan lainnya.” (HR. Imam Abu Dawud, Riyadhus Sholihin).

Tak heran jika semua generasi santri terhubung dalam ikatan fisik maupun batin yang sangat erat. Karena sedari dulu saat di pesantren mereka sudah terbiasa saling membangun kepercayaan.

Ketika dua orang berhubungan satu sama lain, tanpa diragukan lagi ada kesamaan di antara mereka. Bagaimana bisa seekor burung terbang kecuali dengan jenisnya sendiri? Masyarakat yang tidak bersahabat adalah kuburan dan makam.

(Maulana Jalaluddin Ar-Rumi) Wallahu a’alamu bisshoab

 

Refrensi:

Riyadhus Sholihin

Semesta Matsnawi

Brainly

Kamis, 31 Desember 2020

LOMBA DAN DOMBA SAMA-SAMA BERBAHAYA

 

Ilustrasi dibuat oleh Mukhlis akmal hanafi

LOMBA DAN DOMBA SAMA-SAMA BERBAHAYA

Oleh: Mukhlis Akmal Hanafi


Jika didalam buku Animal farm karya George orwel menyajikan si babi tua bijaksana yang mampu menggulingkan kekuasaan manusia dari tahtanya. Aku juga punya cerita perihal domba yang sering digunakan sebagai istilah di edisi yang berbeda-beda. Tentunya istilah ini akan dipakai sesuai kondisi yang beda juga.

Domba? Ada apa dengannya? 

Beberapa tahun yang lalu saya begitu cinta dan begitu bangga pemotongan domba ada dimana-mana. Ia begitu rela diambil dagingnya, dipotong kakinya, sampai ada juga yang dipenggal kepalanya. Sekedar dijadikan soto kambing yang kemudian akan mengisi isi perut keluarga. Ada juga yang diiris bagian daging yang masih tersisa, biasanya santapan itu dijadikan sate sebagai santapan pembuka. Pemotongan itu berlangsung sangat istimewa. Selain perayaan Idul Adha tiba. Ada juga kisah yang menarik bagi para pembaca.

Sejak saat itu saya sengaja menjadi pengamat domba amatiran. Karena berbagai macam kejadian saya mendadak mencari beberapa hal yang mungkin akan jadi hiburan. Sekedar menghilangkan dahaga yang masih membekas di kepala. Ya, meski domba juga sama sama menjengkelkan sebagaimana hewan yang lain pada umumnya. Seperti membuang kotoran sembarangan dijalan, memakan tanpa aturan, sampai meninggalkan beberapa potongan kecil di kandang. Tapi tetap saja saya begitu bangga dengannya. Sebab saya sendiri masih diberikan kemampuan menikmati bagian daging darinya. 

Tapi ada juga masa-masa domba itu begitu menakutkan. Mereka tanpa khawatir panjang melakukan perkelahian dengan teman domba yang lainnya. Mengasah ujung tombaknya, mengadu kepala, sampai ada juga yang rela menemani malam kita dengan penuh petayaan besar. Mengapa meraka para domba saling mengadu kepala? Apakah memang mereka punya dendam yang perlu diselesaikan bersama.  

Menarik kesimpulan dengan dua kata Lomba dan domba. Meski memiliki makna yang berbeda. Tapi entah kenapa mata batinku sungguh sangat suka dengan tulisannya. Selain hampir sama dalam bentuk artikulasi penulisan. Keduanya juga sama-sama memiliki makna yang terkesan. Bahkan para pembaca juga tidak akan menduga dengan lomba dan domba. Hingga sebegitukah istemewanya bagi saya. 

Berangkat dari kata lomba? 

Bagaimana saya suka dengannya? Apakah memang dia pernah bersetubuh dengan saya. Tentunya itu bukan jawaban yang pas. Lomba; merupakan sebuah ajang atau kompetisi yang biasanya kata juara jadi incaran bagi mereka. Tak sedikit bagi mereka yang ikut dalam kompetisi apapun bentuknya menjadikan juara pertama kedua sampai ketiga sebagai motivasi akhir bagi mereka. Bahkan ada juga yang menghalalkan segala cara demi kemengan ada dipihak mereka.

Siapa sih yang tidak ingin juara? 

Siapapun orangnya, sebodoh apapun dia. Kata juara adalah incaran bagi manusia normal pada umumnya, bahkan serendah apapun kelas juaranya. Mustahil rasanya bagi orang yang mengikuti kompetisi kejuaraan justru mengharapkan kekalahan yang mutlak dari musuhnya. Misalnya “Memusnahkan musuh pertama serta mengistemewakan musuh yang kedua.” Mungkin istilah ini sering terdengar. Dan bukan hal yang wajar jika dalam satu kesempatan kita akan kaget dengan kejuatan yang mereka berikan. 

Seberapa sering kita mendengarkan kata domba di telinga? begitu banyak kisah yang harusnya diangkat dari kata domba. Bahkan bukan hanya disebut diserial satu tahun sekali saat pemotongannya Idul Adha. Ada begitu banyak yang harusnya diyakini sebagai anugrah bagi manusia. 

Kalau dipikir pikir, ada banyak orang dengan kualitas dan tipikal yang sama macam domba atau kambing. Saya yakin ada beberapa orang justru berteman dengan salah satunya, atau setidaknya ada juga yang pernah mengenal sejenak saja. 

Ya, ada saja jenis-jenis manusia yang pada dasarnya menjengkelkan. Misalnya saja meminjam buku tidak dikembaikan, menjatuhkan martabat kemanusian seolah dia adalah makhluk yang paling benar, hingga memaki demi sebuah guyonan, Bukankah itu suatu yang menjengkelkan. tapi entah kenapa kita selalu jatuh dalam tipu daya oleh nasihat yang ia berikan.

Uniknya lagi. Begitu banyak politikus yang memakai filosofi lomba dan domba. Merasa dirinya lebih berwarna dan disayang oleh masyrakatnya, memberikan kualitas keilmuan yang terbaik namun sayang itu hanya bagian dari stateginya, bahkan ada juga yang meninggalkan beberapa potongan kecil di telinga sebagai janji saja. 

Kita juga sering mendengarkan beberapa gosip dan berita di sosial media, yang sontak menjadi viral dan membuat geram masyarakat yang sudah percaya kepada salah satu paslon dari mereka. Beberapa diantaranya, saling mengsasah adu tangkap dan berselisih dengan musuhnya, saling menjatuhkan martabat dengan dalih ia juga pernah bersetubuh dengan siapa, dan tentunya ada juga yang menafikan sifat kemanusiaan dengan menyebut jejak digitalnya. 

Tentunya ini adalah pertanyaan besar. Mengapa mereka saling menjatuhkan. Siapakah sebenarnya mereka? Akankah ada jenis domba dalam dirinya, kita juga tidak bisa ambil keputusan, sebab kita betul-betul tidak kenal. 

Tapi saya rasa, saya juga sering berpikir, bahwa alangkah bahayanya jika kedua kata ini “lomba dan domba” digabungkan menjadi satu kesatuan yang tidak boleh dipisahkan. Sebagai domba kerjanya hanya bisa mengadu kepala tanpa bisa terbayang sedikit pun rasa sakit dan malapetaka yang akan terjadi sesudahnya. Begitu juga politikus, ia akan ikut menghibur masyrakat dengan mengadu isi kepalanya tanpa ada pikir panjang apa yang harus mereka lakukan lima tahun kedepan. Lafad ini akan menjadi pragraf penting yang justru memotifasi kata merendahkan. 

Meskipun begitu tidak semua orang suka domba atau kambing. Bukan hanya sebagai orang yang sok filosofi. Teman saya sampai sekarang takut sama domba dan kambing. Ia akan menghindar satu langkah kedepan dan berusaha untuk tidak ikut dalam sesi makan-makan. Lagi pula alangkah membosankan jika dunia hanya dihadiri oleh domba dan kambing. Bahkan manusia juga ikut sadar jenis-jenis hewan lain dengan filosofi masing-masing tetap dibutuhkan. 

Saya juga tidak begitu peduli sama politikus yang mengandalkan politik adu domba yang siap mengancurkan semua kerukunan yang ada. Saya lebih sering melamun oleh suatu perkara yang harusnya tidak perlu dipikirkan. 

Jika dalam satu kesemptatan kalian sadar akan kemampuan kalian, bisa dipertimbangkan masuk pergaulan politik sebagai domba atau kambing, dan saya rasa ada begitu banyak yang berbakat menjadi keduanya, dengan segala filosofi yang ada, mampu membaca gerak gerik lawannya, serta dapat menaku-nakuti musuhnya. Itu sebabnya ada begitu banyak lowongan kerja disana. Tugasmu cukup sebagai domba yang selalu mengadu kepala, dan resiko terbesarnya harus rela dipenggal kepalanya. []

Seklumit Tentang Syariat

 Seklumit Tentang Syariat

Oleh: Abilu royhan

Banyak dari orang beragama yang tidak mengetahui bahwa semua aturan yang mereka lakukan itu banyak dampak dan cerita yang tidak diketahui. Mereka tidak tahu dengan beberapa kemungkinan. Pertama memang dia tidak belajar dan mencari alasannya. dia merasa puas hanya menjadi abid saja dan tidak begitu ingin menjadi abid yang alim. Kedua memang mungkin dia tidak ingin mencari alasan dengan dalil “semua aturan-aturan dalam agama itu sudah di tentukan oleh Allah SWT dalam alquran dan dijelaskan oleh Rosulullah SAW dalam hadits. Kita cukup taat melakukan perintah itu dan menjauhi apa yang dilarang. Maka kita tidak usah mencari alasan-alasannya. Karena kalau kita masih mencari alasan-alasan dari perintah-perintah tersebut, maka iman kita masih belum sempurna karena kita tidak sepenuhnya menjalankan aturan-aturan tersebut dengan ikhlas” ya.. memang seperti itu.

      Tapi sebagai manusia yang beragama dan masih bisa dikatakan ‘imannya masih tipis’. Maka tidak ada salahnya jika kita mencari alasan-alasan, cerita ataupun hikmah atas perintah agama. Dengan demikian, kemungkinan besar kita lebih bersemangat dalam menjalankan perintah-perintah-Nya. Bukan tidak ikhlas. Bukankah tingkatan ikhlas itu ada tiga. Yang pertama melakukan sesuatu murni karena mencari ridho Allah, tidak mengharapkan pahala dan bukan karena takut akan siksa. Yang kedua melakukan sesuatu karena mencari pahala dan takut kepada Allah. Termasuk juga mencari-cari alasan atau hikmah supaya lebih semangat dalam beribadah kepadanya. Dan yang ketiga melakukan sesuatu karena untuk mendapatkan materi dunia seperti membaca surah Al-waqi’ah  agar rizkinya lancar, dan yang terakhir ini dia tidak mendapat pahala dari apa yang dia lakukan kecuali dunia saja.

Dengan demikian tidaklah masalah jika kita mencari alasan, cerita ataupun hikmah. Baik dalam bidang fiqh, diantaranya dalam pembahasan najis. Yakni dalam masalah najis, bahwa najis itu ada tiga tingkatan yaitu mukhoffafah, mutawassithoh dan mugholladhoh. dan dalam najis mukhoffafah ini adalah air kencingnya anak laki-laki yang belum genap berumur dua tahun dan masih belum makan atau minum sesuatu kecuali air susu ibu (ASI). Sedangkan air kencingnya anak perempuan itu masuk najis mutawassithoh, meskipun belum makan sesuatu apapun. Mengapa? Sebagian ulama memberi alasan bahwa air kencingnya anak laki-laki itu lebih encer daripada anak perempuan, maksudnya lebih kental atau lebih pesing air kencing anak perempuan daripada anak laki-laki, dan itu terbukti oleh sebagian pengurus senior putra bidang perairan ketika memperbaiki saluran air yang mati di kamar mandi putri “baunya beda, lebih menyengat disana” begitulah kira-kira kata beliau. Dan alasan yang lain yakni kecenderungan seseorang itu lebih senang menggendong anak laki-laki daripada menggendong anak perempuan. Dan masih banyak lagi alasan tentang hal ini.

       Contoh yang lain dalam bidang ilmu fiqh ketika seusai melakukan sholat subhuh di makruhkan untuk melakukan sholat, begitu juga seusai sholat ashar. Alasannya karena pada saat terbit dan tenggelamnya matahari, matahari itu berada di atas tanduk setan dan pada saat itu juga orang-ornag kafir menyembah matahari. Supaya tidak sama dengan orang kafir dalam waktu penyembahan pada Tuhan. Dan juga makruh melakukan sholat pada waktu istiwa. Alasannya karena  pada saat itu neraka jahannam sedang dibakar. Sehingga pada saat itu hawanya sangat panas. Dan jika sholat pada saat itu akan menganggu konsentrasi dan kekhusyukkan sholat.

       Adapun dalam bidang doa-doa yang di ajarkan, itu juga ada alasan dan hikmahnya. Seperti ketika seseorang hendak tidur dianjurkan membaca basmalah duapuluh satu kali. Tujuan atau faidahnya yaitu karena orang yang membaca basmalah duapuluh satu kali ketika hendak tidur maka pada waktu itu dia akan di jaga oleh Allah dari godaan setan, rumahnya dijaga dari kejahatan pencuri, di selamatkan darimati mendadak dan bahaya-bahaya yang lain. Contoh lain yakni ketika menjelang sore dianjurkan membaca empat surah. Pertama surah assyams, karena orang yang membaca surah tersebut ketika menjelang sore maka dia akan diberi pemahaman dan kecerdasan yang kuat dalam menyelesaikansegala hal. Kedua surah allail, karena orang yang membaca surah tersebutketika menjelang sore maka dia akan dijaga aibnya, sehingga tidak di ketahui orang lain. Ketiga surah alfalaq, karena orang yang membaca surah tersebut ketika menjelang sore maka dia akan dijaga dari keburukan. Keempat surah annas, karena orang yang membaca surah tersebut ketika menjelang sore maka dia akan dijaga dari bahaya dan di jauhkan dari godaan setan. Dan barang siapa melanggengkan empat bacaan di atas maka dia akan di lancarkan rizkinya bagai hujan. Dan tentunya itu semua atas izin Allah SWT.

Sedangkan dalam bidang ilmu nahwu, ada cerita bahwa salah satu ulama nahwu yang masyhur dan pendapatnya telah diikuti banyak ulama ilmu nahwu yang lain yaitu Imam Sibawaih. Beliau bermimpi, dalam mimpinya beliau diberi kemuliaan yang agung oleh Allah SWT. Disebabkan Imam Sibawaih telah memberi komentar bahwa lafadz Allah (lafdzul jalalah) itu a’roful ma’arifyakni paling makrifat di atas isim makrifat yang lain, yakni isim dlomir dan yang lainnya.

       Dan masih banyak lagi alasan, cerita ataupun hikmah dalam bidang ilmu yang lainnya. Dengan semua itu diharapkan kita semakin semangat dalam belajar dan beribadah kepada Allah SWT. Dengan menjalankan perintah-Nya dan menjauhi larangan-Nya.